Puisi (Bukan) Lagu UntukMu

LaGu UnTukMu



Ini bukan tentang lagu Cinta
Ini adalah suara hati bagai melody
yang memberikan keindahannya sendiri
        Ini bukan lagu tentang Persahabatan
        Ini adalah sebuah tali yang terikat
        Terikat antara dua hati yang menjadikannya tawa
Ini bukan lagu tentang Permusuhan
Ini adalah pelampiasan atas sebuah kesendirian
Sendiri yang membuat iri para Dewa yang bersemedi
        Ini juga bukan lagu tentang Hidupku
        karena ini adalah hidup milik bersama
Dalam untaian kata-kata mesra
Kusampaikan Lagu ini untukmu
Hanya Untukmu
       Lagu bagi empunya bukanlah sebuah lagu
       Lagu ini hanyalah untaian kata-kataku untukmu
       Hanya untukMu.......

Komentar

Postingan Populer